Kenalkan Film Onward, Disney Indonesia Libatkan Desainer Tanah Air

Rabu, 04 Maret 2020 - 18:30 WIB
Kenalkan Film Onward,...
Kenalkan Film Onward, Disney Indonesia Libatkan Desainer Tanah Air
A A A
JAKARTA - Merayakan perilisan film terbaru Disney dan Pixar, Onward, Disney Indonesia mengumumkan kolaborasi dengan para content creator, desainer, dan seniman lokal untuk menghadirkan berbagai karya spesial bagi penggemar di Indonesia.

Mereka adalah Edho Zell, Tities Sapoetra, Herzven dan Shane Tortilla yang akan menuangkan kreativitas mereka dalam berbagai kegiatan serta karya yang terinspirasi dari petualangan Ian dan Barley Lightfoot dalam film Onward.

Tities Sapoetra misalnya. Dia mendesain sebuah vest atau rompi yang terinspirasi dari kostum salah satu karakter utama, Barley Lightfoot. (Baca juga: Yoo Yeon Seok Akting Bareng Olga Kurylenko, Jika Main Film Korea-Perancis ).

Seperti rompi jeans ikonik yang dikenakan Barley, Tities mendesain lima patch khusus yang terinspirasi dari logo Onward, Ian dan Barley Lightfoot, Guinevere mobil van kesayangan Barley, serta siluet unicorn. Elemen-elemen ikonik dari film Onward, rompi tersebut dikombinasikan dengan kreasi pattern labirin ciri khas Tities Sapoetra.

"Aku terinspirasi dari salah satu karakter utama Barley, Onward di film ini. Ada lima patch terinspirasi dari elemen di film logo Onward, muka Barley, ada van dan unicorn dan spesialnya aku combain singnature aku dengan labirin. Dimukanya ada labirin dan dibelakangnya ada labirin. Ini denim, jadi miks and matchnya gampang," kata Tities saat jumpa pers di Kawasan SCBD, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

"Proses buatnya 1 bulan mulai dari pertama kali ketemu dan sounding desain. Ini kolab spesial aku dengan Disney. Aku menciptakan 150 vest untuk para penggemar Disney. Ini limited, enggak dijual dan banyak banget klien yang tanya dijual apa enggak," tambahnya.

Selain Tities Sapoetra, dua seniman berbakat, Herzven dan Shane Tiara atau yang Iebih dikenal sebagai Shane Tortilla, juga menuangkan Inspirasi dari film Onward ke dalam karya mereka. Berbeda dengan Tities, Herzven dan Shane Tortilla melakukan kolaborasi seni modifikasi pada mobil van.

Kedua seniman berbakat tersebut menggambarkan pemandangan yang terinspirasi dari latar film Onward serta ikon yang terinspirasi dari karakter Ian dan Barley Lightfoot di permukaan mobil van tersebut, seperti mobil van ikonik kesayangan Barley Guievere. Disney lndonesia juga menggandeng content creator Edho Zell yang dikenal dengan berbagai konten kreatif dan inisiatif sosialnya, Warteg Gratis.

Disney lndonesia berkolaborasi dengan Warteg Gratis untuk menjalankan misi dalam menyebarkan kebaikan. Mulai dari 6 hingga 13 Maret 2020, Warteg Gratis akan mengunjungi tiga titik di sekitar Jakarta untuk membagikan paket makanan bagi mereka yang membutuhkan dengan menggunakan mobil spesial Onward karya Herzven dan Shane Tortila.

"Seperti Ian dan Barley, saya percaya banyak orang yang mencari sisa-sisa keajaiban di dunia. Maka dari itu, saya berkolaborasi dengan Disney lndonesia untuk menghadirkan keajaiban tersebut bagi mereka yang membutuhkan melalui inisiatif Warteg Gratis.Kami berharap, orang-orang yang mengetahui tentang Warteg Gratis ini terinspirasi untuk menyebarkan kebaikan Iebih luas lagi," jelas Edho Zell sebagai penggagas Warteg Gratis.

"Untuk Disney jalan 7, 13, 14 (Maret). Kita pasti akan keliling. Biasanya target ke mahasiswa perantauan, kita akan blash di sosmed. Temen driver online dan kita panggilin dan ke panti asuhan, ke permukiman yang membutuhkan," lanjutnya.

Disutradarai oleh Dan Scanlon dan diproduseri oleh Kori Rae yang juga terlibat dalam pembuatan film Monsters University, Onward berkisah tentang dua elf bersaudara, Ian Lightfoot (Tom Holland) dan Barley Lightfoot (Chris Pratt), dalam menjalankan misi untuk menemukan kembali sisa-sisa keajaiban di dunia. Film Onward tayang di bioskop di Indonesia mulai hari ini, Rabu (4/3/2020).
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1005 seconds (0.1#10.140)